Jumat, 25 Februari 2011

Input Pembelian / Penjualan Fixed Asset Pada ACCURATE ACCOUNTING SOFTWARE

Membeli / Menjual FIXED ASSET
Berikut adalah Cara Input Pembelian Fixed ASSET pada ACCURATE ACCOUNTING SOFTWARE

A.           Fixed Asset Pembelian Kredit
Pencatata pengakuan Fixed Asset jika pembelian dilakukan secara kredit dan kita perlu maintain hutang :
1. Buat Account baru dari List | Chart Of Account dengan nama “Fixed Asset Transaction” (nama bisa dipilih sendiri) , dengan tipe akunnya “Other Current Asset”
 2. Buat Item baru dari List | Item dengan nama “Fixed Asset Transaction” (nama bisa dipilih sendiri), dan seluruh default account dialokasikan ke account “Fixed Asset Transaction” yang dibuat sebelumnya (point 1)
3. Untuk pembelian item Fixed Assetnya, buat Purchase Invoice dan pilih itemnya “Fixed Asset Transaction” yang sudah dibuat tadi (Point 2). Jika ada DP, buat Purchase Order dahulu untuk memasukan Nilai Down Payment, dan kemudian buat Purchase Invoice dengan select PO.
 4. Buat Fixed Asset dari Activities | New Fixed Asset, pada tab Expenditure pilih account “Fixed Asset Transaction” dan isikan dengan Nilai Perolehan, bukan nilai cicilan/bln.
5. Fixed Asset tersebut akan masuk dengan nilai perolehannya dan tidak berhubungan lagi dengan cicilan pembelian Fixed Asset, sehingga pada saat perhitungan akumulasi penyusutan tetap dihitung sesuai dengan nilai perolehannya.
 6. Untuk pembayaran cicilan setiap bulannya dapat dilakukan melalui Activities | Vendor Payment, dan jika terdapat DP maka DP dapat digunakan melalui fungsi settlement.

Cara Kedua
Pembelian Kredit
1.  Buat Account Fixed Asset Transaction Type-nya “Other Current Asset”
2.  Pembelian  Melalui Purchase Invoice isi pada tab “Expanse” dengan nama  Fixed Asset Transaction” Tab "Items" tidak perlu diisi
3.  Buat Pada Formulir New Fixed Asset pada TAB “Expanditure” isi dengan nama Account Fixed Asset Transaction. maka akan menjurnal Balik Fixed Asset Transaction.

Cara Dispose Fixed Asset & Jual melalui Sales Invoice
(Kena Pajak atau Tidak)
1.                  Buat Akun dengan nama Gain/Loss Disposal Fixed Asset dengan Type Akun “Expanse” atau “Other Expanse
2.                  Buka menu List | Fixed Asset | Fixed Asset List, klik Edit Fixed Asset yang akan dijual
3.                   klik button “DISPOSED” disebelah atas,
4.                  Isi tanggal Dispose dengan tanggal kapan Fixed Asset dijual, lalu isi Account Disposed dengan akun “Gain/Loss Disposal Fixed Asset”.
“Asset Selling” tidak perlu di centang lalu save Disposed Fixed Asset dengn klik Yes.
bisa dilihat melalui Menu List | General ledger | Account History
Jurnal yang dihasilkan disini adalah :
(Dr)Akumulasi Depresiasi FA(sd tgl Dispose) xxxx
(Dr)Gain/Loss Dispose FA xxxx
(Cr)Fixed Asset xxxx

5 Buat item baru dari List | Item dengan type Non Inventory Part dan GL akunnya di
set semua ke Account Gain/Loss Dispose FA yang dipilih waktu Dispose di langkah 1 diatas, untuk Unbilled Account biarkan ke akun Unbilled saja

6.  Buat transaksi Sales Invoice dengan memilih item yang dibuat diatas dan kenakan pajak pada item tersebut apabila kena pajak.

Jurnal yang dihasilkan adalah :
(Dr)Piutang/AR xxxx
(Cr)Gain/Loss Dispose FA xxxx
(Cr)PPn Keluaran xxxx
7.                  Disini yang dijurnal ke akun Gain/Loss Dispose FA adalah nilai sebesar harga jualnya, sehingga plus minus dari jurnal waktu Dispose dan Jual untuk akun ini, nilai selisihnya adalah kerugian/keuntungan dari penjualan FA kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar